Pembagian BLT-DD Tahap 2 Desa Polo Pangale Mamuju Tengah

PENJURU.ID | Mamuju Tengah – Pembagian BLT-DD Tahap kedua dilakukan di Desa Polo Pangale, kecamatan Pangale, Kabupaten Mamuju Tengah. Kemarin tanggal 30 juni 2020, sebanyak 134 KK terdaftar sebagai penerima BLT-DD dari Total 504 KK di Desa Polo Pangale.

Kegiatan ini berlangsung mulai pagi jam 09.00 di Kantor Desa, di dampingi oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa beserta utusan dari pihak Dinas PMD Kabupaten Mamuju tengah.

 

Menurut H.Asri selaku Kepala Desa Polo Pangale, dalam pembagian BLT-DD pihak dari pemerintah desa tetap menerapkan Protokol Kesehatan, yaitu pada awal pelaksanaan setiap warga yang datang ke Kantor Desa diwajibkan cuci tangan dan memakai masker seeta diukur suhu tubuhnya oleh Aparat desa.

Lanjutnya lagi, setelah itu warga akan dipanggil satu persatu untuk masuk kedalam Kantor Desa kemudian dicek kelengkapan administrasinya yaitu KTP dan KK, setelah itu baru warga bisa diserahkan Dana BLTnya. Warga penerima BLT itu wajib datang sendiri dan tidak boleh diwakilkan untuk mengambil Dana BLTnya.

H.Asri juga mengatakan,” pembagian BLT untuk Desa Polo Pangale memang terlambat dalam melakukan pembagian BLT karena disebabkan adanya perbaikan administrasi untuk kelengkapan pencairan tahap kedua dan semoga untuk pembagian BLT tahap ketiga sudah tidak ada lagi keterlambatan”.

 

( Suryadi )

 

Pos terkait