Harumkan nama Bangsa, 3 Pemuda Pemudi Indonesia Lulus Harvard dengan Prestasi membanggakan

gambar/foto ilustrasi wisudawan

PENJURU.ID | Nasional – Kuliah di Harvard University melalui program beasiswa Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP), sebanyak 3 orang pemuda Pemudi Indonesia Lulus dengan Prestasi Membanggakan. Para Pemuda Pemudi berprestasi itu adalah Nadhira Nuraini Afifa, Andhika P Sudarman dan Jane Tjahjono.

Nadhira Nuraini Afifa

Nadhira Nuraini Afifa, Mahasiswi Jebolan Universitas Indonesia ini terpilih untuk memberikan pidato alias commencement speaker di acara wisuda online Harvard University pada 28/5/2020 lalu. Nadhira mengambil Program S2 jurusan Kesehatan Masyarakat di Harvard T. H. Chan School of Public Health.

Bacaan Lainnya

Kecintaannya pada dunia kesehatan masyarakat terbukti dengan prestasi memenangkan Grand Prize Winner of MIT Innovation in Global Health Systems Hackathon dengan topik mengurangi kasus malnutrisi di Indonesia.

Nadhira merasa masih banyak masyarakat kita yang menilai Study Kesehatan Masyarakat ini dengan sebelah mata.

Seringkali memang kita kurang menghargai peran teman-teman dari public health. Banyak di Kementerian Kesehatan atau yang ditunjuk sebagai leader di institusi kesehatan itu justru mereka yang dari dokter umum yang sebenarnya wawasan tentang kesehatan masyarakatnya itu tidak sebanyak teman-teman public health,” jelas lulusan sarjana kedokteran dari Universitas Indonesia itu.

Andhika P Sudarman

Pemuda Indonesia selanjutnya yang Kuliah di Harvard  Law School melalui Program LPDB yang di sediakan oleh Pemerintah adalah Andhika Putra Sudarman, seorang pemuda asal Tanjungpinang, Kepulauan Riau, yang menjadi satu-satunya lulusan dari Indonesia tahun ini di almamater mantan presiden AS, Barrack Obama, tersebut.

Beberapa Prestasi membanggakan di borong oleh Andhika ketika Study di Harvard, diantaranya sebagai peraih gelar “Harvard Law School’s Class Marshal” kemudian lulus dengan penghargaan “Harvard Law School’s Dean’s Award” dan yang sangat membanggakan Andhika diberikan kehormatan untuk menjadi pembicara dalam pidato hari kelulusan Harvard Law School mewakili kelas angkatan “Class of 2020”.

Pencapaian tersebut tentunya menjadi sebuah prestasi yang tak hanya mengharumkan nama dirinya dan keluarga, namun juga bagi nama bangsa Indonesia. Andhika mengungkapkan dirinya tidak pernah menyangka bisa menjadi seorang mahasiswa dan bahkan lulus dengan predikat terbaik di Harvard Law School.

10 tahun yang lalu, saya mimpi pun tidak berani untuk berkuliah di sini. Istilahnya mimpi aja nggak nyampe. Tetapi lihat saya sekarang, tidak hanya lulus tetapi mendapatkan berkat yang luar biasa. Dari situ saya belajar, hidup harus berjuang keras demi impian, dan tidak mimpi yang terlalu tinggi untuk digapai. Saya (adalah) buktinya.” Ujar pemuda yang telah sahbergelar Master of Laws (LL.M) ini.

Jane Tjahyono

Pemudi Indonesia lainnya yang lolos melalui program beasiswa LPDP dari Pemerintah untuk Kuliah di Harvard adalah Jane Tjahjono, mahasiswi S2 jurusan Kebijakan Publik, Harvard Kennedy School. Tesisnya yang berjudul “Improving Household Organic Waste Management in Jakarta, Indonesia” memperoleh kategori “Distinction” top 5-10% tesis di Harvard.

Semoga Prestasi Para Pemuda Pemudi Indonesia ini bisa menjadi motivasi dan semangat bagi para Pemuda Pemudi Indonesia lainnya. Tunjukkan Prestasi, beri kabar baik untuk Negeri.

 

(HTAP)

Pos terkait