Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul Adakan KKN Tematik

PENJURU.ID | Jakarta – Dalam rangka mensukseskan Keluarga Berencana, Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul akan mengadakan KKN Tematik di beberapa Kabupaten/kota se Jabotabek (18/10/21).

Kegiatan ini merupakan implemtasi Tridarma Peguruan Tinggi yaitu Pengabdian Masyarakat mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi, harapan kita mahasiswa dapat mengimplementasikan ilmu kepada masyarakat terkait penyuluhan Keluarga Berencana

Keluarga Berencana merupakan program pemerintah dalam rangka penekan angka kelahiran yang kurang terkontrol dengan baik

“KKN Tematik di Kampung KB akan banyak kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa diantaranya adalah Penyuluhan KB yang akan bekerjasama dengan BKKBN RI, Komunikasi Media, Kampanye Anti Narkoba, Membantu masyarakat untuk peduli terhadap negaranya dan lain sebagainya,” ungkap Erman Anom selaku Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi.

Kegiatan ini akan dilakukan pada semester genap 2021-2022 pada mahasiswa semester enam dengan melibat para dosen pembimbing yang hebat-hebat.

Pos terkait