Sebanyak 43 Petani Ikuti Kontes Durian di Desa Sasahan Kecamatan Waringinkurung

Kabupaten Serang Desa Sasahan, Kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang menggelar Kontes Duren Geblugan Lokal (KDGL) yang menjadi agenda rutin tahunan,acara ini di Gedung PKBM Pena Ilmu, Desa Sasahan, pada Selasa (23/1/2024). Desa yang mempunyai ikon Salak selain Durian itu pun dinilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten layak disebut sebagai Desa Agrowisata.

Kontes dihadiri Mantan Menteri Pertanian era Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY) Anton Apriyantono, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Banten Wawan Gunawan berserta Kabid KSDSAE, Adib Solihin dan staffnya serta Koordinator Penyuluh Kehutanan Swadaya Masyarakat (PKSM) Kabupaten Serang dan Cilegon (Seragon), Hujaini Syah. AK bersama anggotanya. Camat Waringinkurung Warnerry Poetry bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), unsur Forum Koordinasi Pimpinan Desa (Forkopimda) Sasahan, dan muspika serta masyarakat setempat.

Camat Waringinkurung Warnerry Poetry mengapresiasi Event Kontes Duren Geblugan yang diselenggarakan Pemdes Sasahan. Camat yang akrab disapa Neri ini berharap, kontes durian rutin tahunan itu dapat memotivasi warganya untuk terus melestarikan buah yang menjadi Ikon wilayah tersebut. Kata Neri, kontes durian sudah lima tahu vakum lantaran hasil produksi durian Sebelumnya kurang bagus dari segi rasa dan aroma. Meski demikian, menurut Neri, kondisi itu tidak hanya terjadi di Desa Sasahan saja, melainkan juga secara umum terjadi di wilayah lain, diduga dampak dari pandemi Covid-19 yang memengaruhi kualitas rasa dan aroma durian itu sendiri.
“Durian Sasahan ini memiliki rasa yang berbeda dari duren kebanyakan, selain enak, duriannya juga memiliki warna dan tekstur yang bagus, dan sudah terkenal,” ujarnya
Kata Neri, Kontes Durian di Desa Sasahan sudah digelar sejak 2018 saat itu namanya Uji rasa sambil minum kopi pahit, saat itu yang menjadi pemenang adalah durian Sidenok,dan masih dilestarikan sampai saat ini.

Senada disampaikan Kepala DLHK Provinsi Banten Wawan Gunawan yang mengapresiasi gelaran Kontes Duren Lokal Geblugan yang digelar Desa Sasahan. Wawan menilai, wilayah Kecamatan Waringinkurung, khususnya Desa Sasahan layak menjadi desa agrowisata dan pihaknya berencana menggelar kontes serupa di tingkat provinsi sebagai produk unggulan.
Adapun dalam kontes Durian Geblugan Sasahan Lokak sebanyak 43 peserta dengan menampilkan durian terbaiknya.
“Adanya kontes Durian lokal ini menguji rasa yang menjadi unggulan. Ke depan kami berencana adakan lomba di tingkat provinsi,” katanya.

Hasil ahir penilaian dalam Kontes Durian Gebluban Sasahan (DGS) adalah :

Jura Pertama Nama Durian *Siguling pemilik Edi Suhaedi (PKSM Warkur) mendapatkan hadiah pembinaan sebesar satu juta rupiah.*

Juara Kedua nama Durina *Si Gubug pemilik Iwan,* mendapatkan hadiah tujuh ratus ribu rupiah dan juara dan juara Ketiga nama durian *Si Oren pemilik Eman,* mendapatkan hadiah lima ratus ribu rupiah.

Selanjutnya untuk Jura Harapan 1 nama durian Si Emas pemilik Sykukur, mendapatkan hadiah tiga ratus ribu rupiah, juara harapan 2 nama durian Si Kedung pemilik Karna mendapatkan hadiah dua ratus ribu ripiah. dan juara harapan 3 nama durian Si Setrum harapan pemilik Ahmad Suhada mendapatkan hadian seratus ribu rupiah.

By *(Hujaini- TKJ)*

Pos terkait