PENJURU.ID | Bangkalan – Sambut pemerataan vaksinasi yang dicanangkan oleh pemerintah, Koordinator Dewan Kesehatan Rakyat (DKR) Kecamatan Kokop Kabupaten Bangkalan, nyatakan kesiapan untuk disuntik vaksin, Rabu (13/01/21)
Hal itu diungkapkan oleh H. Holil kepada reporter PENJURU.ID melalui pesan WA. Pihaknya menuturkan setuju dalam upaya vaksinasi ini.
“Ini merupakan upaya pemerintah yang perlu kita dukung bersama,” ungkapnya.
Selain itu, pihaknya siap untuk mengedukasi masyarakat agar tetap bersikap tenang dengan adanya anjuran vaksinasi ini.
“Sebagai orang selalu mengawal kesehatan tentunya saya siap untuk ikut memberikan edukasi masyarakat tentang perlunya vaksin ini serta bersikap tenang dan tidak termakan berita hoax,” imbuhnya.
H. Holil juga akan mengikuti vaksinasi ini sesuai prosedur yang ada. Pihaknya bersedia tanpa berpikir buruk kepada pemerintah.
“Yang jelas saya siap disuntik vaksin ini. sudahlah kita jangan selalu berpikir jelek kepada pemerintah apalagi ikut menyebarkan berita yang tidak jelas,” tandasnya.
Sebagai bagian dari relawan kesehatan yang terorganisir dengan baik, ia berharap khususnya orang-orang seprofesi untuk lebih bijak melihat persoalan.
“Ini kan persoalan kesehatan yang hubungan dengan manusia, apalagi skala nasional. Logika positifnya kan tidak pas kalau pemerintah mau meracuni rakyatnya. Harapannya ya lebih bijak saja menyikapi ini,” tutupnya.
Mmt