PENJURU.ID | Aceh Tamiang – Sebagai wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah terhadap kesehatan generasi penerus bangsa Wakil Bupati Aceh Tamiang H. Tengku Insyafuddin, ST menyambangi balita gizi buruk pada Kampung Alur Tani II dan Kaloy Kecamatan Tamiang Hulu, pada hari ini Rabu (24/06/20) sekira pukul 09.00 wib.
Kunjungan pertama yang dilakukan Wabup ialah pada Balita FZ (37bln) dari Pasangan SY dan WM pada Kampung Alur Tani II. Ayah FZ diketahui berprofesi sebagai Petani dan FZ sebelumnya sudah mendapatkan penanganan Medis dari Puskesmas setempat dan saat ini sedang melakukan terapi refleksi secara rutin.
Usai mengunjungi FZ, Wabup kemudian mengunjungi Balita dengan Inisial AF (45bln), anak dari pasangan RW dan DS pada Kampung Kaloy Dusun Tanjung Mulya. Infromasi yang berhasil dihimpun oleh Tim Humas, Ayah AF berprofesi sebagai Supir dan AF juga sudah mendapatkan perawatan di Puskesmas setempat dan juga melakukan terapi refleksi.
Kedua Orangtua AF mengatakan bahwa Datok Penghulu Kampung Kaloy telah memberikan bantuan berupa susu dan makanan sereal dan berharap agar Pemerintah Daerah dapat memberikan bantuan berupa Stroller guna memudahkan mengurus anak mereka.
Pada kunjungan tersebut, dalam rasa pilu dan iba melihat kondisi langsung para Balita, Wabup turut menyampaikan akan adanya program pemberian susu kambing sebanyak 10 Botol. Wabup kemudian berharap, dengan adanya program susu kambing ini dapat meningkatkan kembali kesehatan balita dan kepada orang tua balita agar bersabar dan berdoa.
“Kepada ibu dan juga bapak, mohon perhatikan asupan yang diberikan kepada balita kalian guna mempercepat kesembuhannya”, ungkap Wabup
Dalam kunjungan ini Wabup turut didampingi oleh Camat Tamiang Hulu Muhammad Nur, S.Pd, serta petugas puskesmas Kecamatan Tamiang Hulu