Cilegon. Adanya program Zona Selamat Sekolah (ZOSS) yang ada di Dinas Pergubungan (Dishub) Kota Cilegon mendapatkan penilaian yang sangat luar biasa dari Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Kota Cilegon, pasalnya keselamatan merupakan hal yang penting terutama untuk para pelajar di lingkungan sekolah.
“Kita sudah memiliki data mana saja sekolah tingkat Dasar (SD) yang perlu sekolahnya terdapat ZOSS dan kita juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Dinas Perhungungan”ungkap Ali Misri, SH Ketua DPD BAPERA Cilegon. jumat (29/12/2023).
Lanjutnya. Data yang ada di kami (red_BAPERA) sudah kami informasikan kepada Kadis Dishub dan alhamdulillah respon dari Kadis Dishub sangat luar biasa dan siap bersinergi dengan Ormas BAPERA.
“Ada data kurang lebih 24 sekolah se-kota Cilegon yang menggunakan ZOSS dan hal ini sudah kita sampaikan dan kita dukung penuh program ZOSS ini”ungkap Ali Misri
Sementara itu kepala Dinas Perhubungan mengatakan kepada awak media lewat pesan singkat whatsap akan menyandingkan data dari DPD BAPERA dengan data yang ada di Dishub.
“Waalaikumsalam wrwb.
Mantap…
Bisa disandingkan datanya dengan data di Bidang Manrek”ungkapnya